7 Aktivitas Sederhana Agar Momen Natal si Kecil Nanti Tak Terlupakan Selamanya. Seru!

memeriahkan natal anak

Yay, it’s Christmas time!

Advertisement

Besok para umat Kristiani di seluruh penjuru dunia akan merayakan hari raya Natal yang jatuh tepat tanggal 25 Desember tiap tahunnya. Buat kamu para orang tua yang akan menghabiskan waktu bersama keluarga, tentu momen ini jadi saat yang tepat untuk quality time juga bersama. Mama papa juga bisa banget berkreasi, untuk menjadikan memori Natal si kecil lebih memorable.

Sekilas terkesan sepele lo, tapi coba ingat-ingat deh dulu waktu kecil hari Natalmu seperti apa? Saya ingat betul dulu saat kecil masa-masa Natal begitu lekat dengan aroma kue yang menyeruak semerbak dari panggangan dapur, marathon film Home Alone dan Air Bud di TV, keriuhannya orang tua berbelanja hiasan pohon Natal dan saat-saat ketika membuka kado Natal yang harganya mungkin nggak seberapa, tapi bikin happy luar biasa. Kamu pun bisa memberikan kenangan indah buat anak-anakmu lo dengan 7 sontekan inspirasinya berikut ini!

1. Siapkan kado Natal untuk si kecil. Kamu bisa taruh di bawah pohon Natal untuk dibuka pada pagi hari tanggal 25 Desember, atau simpan di dekat tempat tidurnya di pagi Natal

Credit: Sassymamasg via www.sassymamasg.com

Kadonya nggak perlu super mahal. Kecil-kecil, asal banyak justru lebih menyenangkan. Kamu bisa memberikannnya buku favoritnya, cemilan favoritnya sampai mainan favoritnya. Atur bujet, supaya nggak nggak berlebihan dan bikin bangkrut ya!

Advertisement

2. Kamu bisa mengajak si kecil menghias pohon Natal bersama. Kalau nggak punya yang besar, jangan sedih. Kamu bisa beli 1 pohon Natal kecil dan biarkan si kecil berkreasi menghiasnya sesuai kreativitasnya sendiri

Credit: Topsante via www.topsante.co.uk

Bagaimanapun hasilnya, ajak si kecil bersyukur dan menikmati karyanya ya! Jangan lupa rekam video dan berfoto agar hasil karyanya bisa dikenang selalu~

3. Ajak si kecil membuat kue favoritnya. Malam Natal selalu jadi momen yang tepat untuk melakukan aktivitas membuat kue. Aroma dan kesibukannya bakal selalu terkenang sampai dewasa nanti!

Credit: Mykidstime via www.mykidstime.com

Aroma dan keseruan membuat kue akan terkenang hingga selamanya. Apalagi kalau ditemani dengan lagu-lagu Natal. Makin berkesan dan seru banget!

4. Jika si kecil sudah cukup besar dan bisa memahami surat, ajak si kecil menulis surat Natal kepada orang-orang terkasih. Bisa ke nenek, kakek atau saudara jauhnya

Kalau belum bisa nulis, bisa dibantu Mama ya! / Credit: Purewow via www.purewow.com

Si kecil bisa mendiktekan apa yang dia mau sampaikan dan kamu bisa bantu tuliskan. Asyik kan, sekalian mengajarkan anak budaya menulis sejak kecil~

Advertisement

5. Kamu pun bisa mengajak si kecil mendekorasi kamar atau rumah dengan dekorasi Natal buatan sendiri. Nggak usah yang sulit-sulit kok, bisa dengan membuat gantungan dinding atau sejenisnya yang bisa kalian buat bersama

Hias kamar yuk! / Credit: Amazon via www.amazon.co.uk

Nggak usah beli, kamu bisa mengajak si kecil berkreasi dengan barang-barang bekas yang ada di rumah dengan beberapa tambahan yang bisa kamu beli bersama di toko alat tulis. Siapkan bujetnya, agar momen bersama jadi ringan dan nggak jadi terlalu boros.

6. Ajak si kecil bermain dengan aktivitas-aktivitas seru di hari Natal. Bisa dengan mewarnai gambar-gambar atau gunting tempel gambar Natal. Seru kan?

Saat berkreasi! / Credit: Kiddipedia via kiddipedia.com.au

Persiapkan lembar atau proyek aktivitas bertema Natal bersama si kecil agar momen Natal bersama lebih berfaedah dan meriah. Anak happy plus belajar banyak hal baru bersama orang tua. Pasti bakal diingat terus deh sampai tua!

7. Terakhir, kamu dan suami bisa menciptakan tradisi unik yang akan kalian lakukan rutin setiap Natal. Buat tradisi simpel yang bisa membuat si kecil selalu akan ingat kebersamaan kalian hingga dewasa nanti. Misalnya gini nih…

Berdoanya tetap ke Tuhan, bukan ke pohon Natal ya… / Credit: Freepik via www.freepik.com

Banyak tradisi unik Natal yang bisa kamu coba. Kamu bisa mengajak anak peduli sesama sedari dini. Misalnya mengumpulkan mainan-mainan lama dan baju-baju lama kalian yang masih layak pakai untuk diberikan kepada orang-orang yang membutuhkan. Selain membuat memori seru buat si kecil, ini juga bisa membantu meningkatkan rasa empati anak-anakmu sejak dini. Menciptakan rutinitas berdoa bersama di malam Natal juga kamu lakukan. Kamu, pasangan dan si kecil bisa berbagi harapan kalian di malam Natal dan mendoakan semuanya.

Momen Natal buat kamu yang sudah dewasa mungkin sudah nggak semeriah dan bikin berdebar-debar seperti masa kecil dulu. Saatnya kamu mewariskan semangat dan happy menyambut momen spesial yang datang hanya sekali setahun ini. Yuk meriahkan hari Natal si kecil. Selamat menyambut hari Natal ya, Moms!

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

An avid reader and bookshop lover.

Editor

An avid reader and bookshop lover.

CLOSE