Ada Nggak Sih Cinta Mati? Percaya atau Nggak, Cewek Kebanyakan Jawab Begini

Banyak orang yang berusaha meraba makna cinta dengan usaha yang cukup keras. Dan sebelum makna itu benar didapat, sudah ada istilah yang terlanjur mengakar dan tak kalah rumitnya, apalagi kalau bukan cinta mati. Bukan sekadar istilah biasa, hubungan jadi semakin dramatis kala seorang pasangan mengungkapkan bahwa dia “sudah cinta mati”. Kalau pun arti cinta belum dapat diterjemahkan dengan pasti, cinta mati lebih dulu jadi dua kata magis mewakili rasa sayang yang luar biasanya besarnya.

Advertisement

Tapi sebenarnya cinta mati itu seperti apa? Cewek mungkin lebih paham, mengingat hatinya lebih perasa. Walaupun sebagian dari cewek belum tentu percaya dengan cinta mati itu, tapi bagaimana mereka menanggapi cinta mati itu ya? Hipwee Hubungan kali ini mencoba membuka diri, menanyakan bagaimana mereka menyikapi cinta mati. Simak yuk keseruannya, meskipun banyak dari mereka merasa cinta mati itu berlebihan.

1. Kami sudah menjalin hubungan lebih dari 5 tahun, kurang cinta mati apa coba?

Menjalin hubungan awet samapi tahunan, apakah semua karena cinta mati? via unsplash.com

Saya sudah pacaran 7 tahun, banyak suka duka yang sudah dirasain bareng pacar. Cinta mati itu terbukti kalau kamu bisa mencintai dan menyayangi pacar setiap saat. Kalau sekalinya absen dan rasa bosan datang, apa iya itu cinta mati. (Lista, owner online shop)

2. Meski putus, marahan dan sering bertengkar, ujung-ujungnya balik ke satu orang itu lagi. Mungkin begini ya cinta mati

Putus nyambung terus, tapi tetap awet. via unsplash.com

Aku percaya kalau cinta mati itu ada, buktinya kemaren aku marahan sampe berantem nggak karuan barusan saja kita sudah baikan. Ya memang kalau sudah cinta mati, masalah apapun bisa selesai tanpa berlarut. (Tya, mahasiswa baru kampus pertanian)

Advertisement

3. Walau berulang kali dia selingkuh, entah kenapa rasa cinta ini nggak bisa hilang begitu saja

Meski berulang kali dikhianati tapi masih ada rasa sayangnya… via unsplash.com

Iya…. dia, tiga kali selingkuh, nggak tahu deh kenapa aku bisa tetap sayang. Emang sudah cinta mati kali ya? Aku nggak tahu lah mas, yang penting dia sekarang sudah balik sama aku. (Ginta, hobi memancing)

4. Ada yang rela mati demi satu orang yang disayang, ini mungkin yang namanya cinta mati. Sampai mati beneran

Kok serem, jangan kayak gini juga kali ya… jangan ditiru banget nih… via unsplash.com

Meski aku nggak tahu benar yang namanya cinta, tapi kalau aku perhatikan sih banyak kasusnya tuh yang bunuh diri karena cinta. Mereka saking cintanya ke pasangan sampe rela mati. Kalau aku sih ‘no’. (Tria, anak magang)

5. Kalau cinta pasti apapun diperjuangkan, kalau cinta mati perjuangannya pasti mati-matian walau sekadar bikin pasangan bahagia

Perjuangan tanpa ampun deh… via unsplash.com

Dalam hati sih pengen banget pasangan selalu bahagia. Walaupun aku kayak gini, makanya bentuk cintaku ketindakan, sampai dia benar-benar bangga dan bahagia. Kalau cinta mati pasti penuh perjuangan, omong kosong kalo cuma di mulut doang. Kecuali kalau dia yang ngomong. (Nasdewi, nggak punya mantan)

Advertisement

6. Cinta mati tak mesti harus bersama atau memiliki, merelakan orang yang disayang untuk mencintai orang lain demi kebahagiaannya juga cinta mati namanya

Merelakannya dengan orang lain via unsplash.com

Aku nggak tahu masa depanku, mau nikah sama siapa, aku jomblo tapi bahagia. Dulu pernah ngelepas cowok yang aku sayang, dia kayaknya lebih suka sama cewek lain, yaudah demi bikin dia bahagia, aku lepasin. (Nia, penulis buku saku)

7. Nggak ada cinta mati, cinta itu lahir karena sering ketemu, kalau dia bertemu dengan orang lain mungkin bisa saja dia lupa cinta yang dulu. Begitu seterusnya

Cinta berawal dari perkenalan dan terbiasa saling bertemu… via unsplash.com

Cinta mati itu fiktif banget. Nggak mungkin kamu cinta ke seseorang doang. Nggak mungkin kamu nggak bisa jatuh cinta ke orang lain. Sering ketemu, cinta lokasi dan semacamnya itu yang paling jujur dari cinta. Nggak percaya cinta mati. (Resti, kerja di EO)

8. Buat aku yang jomblo, nggak percaya sama cinta mati, yang ada mati-matian mencari cinta. Itu baru logis!

Mati-matian mencari cinta, siapapun deh yang penting menerima apa adanya via unsplash.com

Lah ngapain ngomongin cinta? Mending fokus kerjaan, kesibukkan kayak gini mumpung masih muda harus berkarya. Kalau cinta bisa nanti dicari, sampai mati kalau perlu. (Ratna, ketua panitia Bulan Bahasa kampus)

9. Cinta mati itu hanya kata-kata yang keluar dari mulut cowok, tanpa tindakan nyata, hal itu cuma wujud dari upaya ngegombal paling murahan

Halah cuma gombal… via unsplash.com

Bisa dibilang cinta mati tuh ya setelah mati, seorang itu tak tergantikan. Kayaknya cinta mati itu nggak bisa kalau cuma diungkapkan, harus ada pembuktian juga. Kalau cuma di mulut sih namanya bukan cinta mati, itu mah ngegombal, jemuran basah yang lupa diagkat 2 x 24 jam. (Ayeng Risky, maaf lagi pilek suaranya bindeng)

10. Cinta mati hanya dimiliki orang-orang istimewa, nggak semua manusia punya perasaan seperti itu

Hanya untuk mereka yang benar-benar ikhlas, berjuang dan bertahan… via unsplash.com

Cinta mati itu pasti ada. Sepertinya setiap manusia punya hati ikhlas, tapi kadang ada yang belum siap menerima setiap keadaan. Apaan sih… . (Noura, lagi sibuk tutup buku)

Cinta mati mungkin hanya dimiliki mereka yang punya hati lapang dan jutaan jurus batin yang beroleh manis dari keikhlasan penuh perjuangan. Bagaimana bisa kita mencintai orang dengan mati-matian, kalau kita sendiri sering luput dengan makna cinta itu sendiri. Walau demikian, rasa sayang kalian berikan kepada pasangan tak ada yang sia-sia. Meskipun kamu anggap biasa, kadang pasangan merasa kamu telah berusaha mati-matian untuk mencapainya. Kalau sudah begini, arti cinta mati jadi subjektif banget, tergantung penilaian masing-masing orang.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Kertas...

CLOSE