6 Rekomendasi Lip Product Multifungsi. Anti Ribet dan Nggak Ngehabisin Tempat~

Menolak repot saat pergi harus bawa lip product yang banyak? Kamu bisa pilih kemasan lip product dengan kemasan 2 in 1, lo! 

Dengan kemasan 2 in 1 ini, selain menghemat space di tasmu tentu saja akan membuat kamu bisa dandan dengan kilat tanpa harus merasa repot. Kamu hanya tinggal men-switch saja bagian lipstick tanpa harus mencari-cari lagi di tas, tentu akan menghemat waktu kamu untuk touch up juga. 

Bingung brand apa saja yang punya lip product dengan dual-ended? Berikut adalah 6 brand yang punya lip product yang akan buat waktu dandan kamu jadi super mudah dan cepat:

Advertisement

1. Pinkflash DoubleSense 2in1 Dual Ended Lipstick

Photo by @pinkflashcosmetics via Instagram

Photo by @pinkflashcosmetics via Instagram via https://www.instagram.com

Lagi cari 2in1 lipcream dengan pilihan warna yang beragam dan formula yang berbeda? Pinkflash bisa jadi pilihan kamu. Selain pilihan produknya yang beragam, Pinkflash punya harga yang affordable banget. Salah satunya adalah produk 2in1 DoubleSense ini!

Produk dengan 12 shade dengan formula yang berbeda ini bisa buat tampilan ombre lips kamu jadi lebih beragam, dari mulai Liquid matte lipstick dengan 3 warna combo yang berbeda, Misty velvet liptint dengan 7 warna combo yang berbeda, dan Double effect matte dengan 2 warna combo yang berbeda. 

Advertisement

2. O.TWO.O 2in1 Lipstick Matte

Photo by @otwoo_id via Instagram

Photo by @otwoo_id via Instagram via https://www.instagram.com

O.TWO.O punya 2in1 yang tidak kalah menariknya. Lip product dari O.TWO.O ini adalah penggabungan lipcream dan lipstick yang sama-sama memiliki finish matte. Kalau kamu bosan menggunakan lipcream kamu bisa menggunakan lipbullet, deh!

3. Focallure 2in1 Liquid Lipstick Matte Dual Stick

Photo by @focallurebeauty via Instagram

Photo by @focallurebeauty via Instagram via https://www.instagram.com

Brand yang satu ini adalah brand Focallure, dengan nama ultralight intense color dual stick. Dengan dua pilihan tekstur yang berbeda, yaitu Intense liquid matte dual stick dan ultralight misty velvet dual stick. Design double-end dan double shade membuat kamu lebih praktis jika harus membawanya ke mana-mana, dan tentu saja dengan pilihan warna yang cantik. Ada 10 shade yang bisa dipilih, lo!

4. Madam Gie Miss Gemini 2in1

Photo by @madame.gie via Instagram

Photo by @madame.gie via Instagram via https://www.instagram.com

Madam Gie juga punya lip product dengan double-ended. Madam Gie punya 6 pilihan warna yang cantik, dan ditambah lagi dengan tekstur yang berbeda. Lip product dengan nama Miss Gemini ini punya tekstur glossy dan velvet. Tentu akan membuat tampilan bibir kamu jadi lebih sempurna.

Advertisement

5. Extica x Janine Intan Sari Ready Pout Go, Double Sided Lipstick yang Buttery

Photo by @Janineintansari via Instagram

Photo by @Janineintansari via Instagram via https://www.instagram.com

Produk kali ini adalah hasil kolaborasi beauty influencer Janine Intansari dan Extica. Janine sang pencinta ombre lips menciptakan 2 combo yang cantik sekali di produk Extica ini dengan nama Ready Pout Go. Lip product ini punya tekstur yang berbeda dengan tipe lip combo untuk dipakai sebagai ombre karena Ready Pout Go ini punya formula buttery/ creamy yang tentunya membuat bibir lembab dan anti kering.

Kolaborasi ini menghasilkan 2 combo yang cantik untuk jadikan ombre lips, yang pertama adalah shade Lv1 dengan Potion dan HP, dan shade Lv2 dengan warna magic pot dan MP!

6. Luxcrime Duo Lipcare! Lipscrub dan Lipbalm yang anti ribet

Photo by @luxcrime_id via Instagram

Photo by @luxcrime_id via Instagram via https://www.instagram.com

Bibir kamu kering? Luxcrime duo lipcare ini bakal bantu untuk membuat bibir kamu jadi super sehat. Luxcrime duo lipcare ini punya 2 sisi dengan produk yang saling melengkapi, satu sisi sebagai lipscrub untuk mengangkat sel kulit mati di bibir kamu, dengan lipscrub ini kamu gak perlu lagi scrub bibir kamu dengan jari.

Sedangkan satu sisinya lagi adalah tinted lipbalm yang akan buat bibir kamu terasa lembab dengan warna yang sangat soft. Luxcrime duo lipcare ini punya 2 varian, lo! Peach Crush dan Strawberry Glaze.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Nama saya Rina Yuniarti yang lebih senang dipanggil Riinnaay sebagai nama penanya. Sudah suka menulis sejak duduk dibangku SMP menjadikannya ingin terus membuka pikirannya kepada dunia, dan salah satu caranya adalah dengan meluangkan waktu dijam sibuk untuk menulis. Kemudian, pada tahun 2017 menemukan tempat untuk berbagi, yaitu Hipwee. Sampai saat ini masih aktif berbagi sebagai penulis kontributor di Hipwee.

CLOSE