London: Lets Dream With All Your Heart

menuju mimpi lebih dekat

London, London, ingin ku kesana. Potongan lagu salah satu band ternama di Indonesia ini seakan mewakili perasaan saya dan banyak orang di Indonesia. Ya! London, sebuah kota impian berhiaskan bangunan megah yang sedap dipandang mata, warisan sejarah, pesona kompetisi sepak bola hingga brand ternama. Segala hal yang dari media saja sudah dapat membuat tersenyum indah saat membayangkannya.

Berbekal cerita saudara dan hasil berselancar di dunia maya saya pun menyadari jika London adalah kota yang bukan sekadar Indah namun juga mengajarkan banyak hal.

2. Big Ben

Advertisement

Big Ben merupakan sebuah bangunan bagian dari Gedung Parlemen Inggris yang berlokasi di London Inggris. Gedung yang didesain oleh seorang pengacara dan horologis amatir Edmund Beckett Denison, dan George Airy ini aslinya bernama Clock Tower namun lebih dikenal dengan nama Big Ben. Dinamakan Big Ben karena memiliki bel besar di menaranya. Lalu pada tahun 2012, menara jam ini berubah menjadi nama Elizabeth Tower, perubahan nama ini dilakukan sebagai bentuk penghormatan pada Queen's Diamond Jubilee di tahun 2012.

Selain itu Lonceng di dalam menara jam tersebut sempat retak selama uji coba yang dilakukan pada Oktober 1857. Lonceng pengganti pun dikerjakan oleh George Mears di London's Whitechapel Foundry pada April 1858. Dari perubahan yang dialami Big Ben seakan mengajarkan kepada kita jika dalam dalam mimpi kita harus siap terhadap perubahan. Terkadang mungkin sulit dan perlu menata ulang, namun pada akhirnya akan lebih baik dan membawa banyak kebahagiaan.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

CLOSE