Pancarkan Cahaya Positif di Closing Night Radioactive 2022

Berbagi hal positif kepada orang lain menjadi hal yang penting, walaupun hanya melalui sebuah kalimat sederhana

TANGERANG - UMN   Radio kembali menggelar Closing Night Radioactive 2022. Tahun ini acara diadakan secara offline dengan tema Radiant. 

Advertisement

Sabtu (22/10/2022) adalah puncak penutupan rangkaian acara Radioactive 2022 yang diselenggarakan oleh UMN Radio. Closing Night ini mengusung konsep light and glow, sesuai dengan tagline Radioactive tahun ini, 'Light Up Your Action'.

Tema dan tagline yang dipilih mengajak anak-anak muda untuk bersinar dan memancarkan cahaya positif dari dalam diri mereka kepada orang lain di sekitarnya.

Untuk merealisasikan hal tersebut, Closing Night tahun ini menyajikan Letter of Positivity. Setiap pengunjung bisa berbagi berbagai hal positif yang ia alami selama setahun ini. Pengunjung yang berkenan, suratnya akan dibacakan oleh MC di panggung untuk diperdengarkan ke para pengunjung lainnya. Dengan harapan, semangat saling tersalurkan satu sama lain, walaupun hanya melalui sebuah ‘tulisan’.

Advertisement


"Omongan orang lain jangan dimasukkan hati, tapi jadi motivasi untuk memperbaiki diri." – Anonim-



"Hidup itu proses. Kalau kamu sedang jatuh, jangan takut untuk bangkit lagi." – Anonim -


Advertisement

Dua kalimat di atas mewakili perasaan dari sekian banyak anak muda yang datang. Berbagi hal positif menjadi sangat penting di tengah dunia yang begitu luas, di tengah dunia yang penuh dengan ketidakpastian. Kita bisa saling menguatkan dan saling mendukung satu sama lain, walaupun dimulai dari hal yang sederhana.


"Tidak ada satu orang pun yang sempurna. Kita semua spesial dengan keunikan masing-masing." – Anonim-


Pada dasarnya, kita tidak pernah tahu seberapa besar pengaruh dari kebaikan kecil yang kita lakukan untuk orang lain sehingga selagi kita bisa menabur hal-hal positif, kenapa tidak?

Di malam penutupan Radioactive tahun ini, pengunjung tidak hanya dapat menikmati berbagai bazar yang tersedia, tetapi juga disuguhkan short movie spesial dan penampilan luar biasa dari ketiga bintang tamu, yaitu Sivia Azizah, LONE, dan Syndicate Karaoke.

Diselenggarakan di lapangan parkir Universitas Multimedia Nusantara, Closing Night Radioactive tahun ini berlangsung meriah dengan cara mereka.

UMN Radioactive merupakan acara off air tahunan yang diselenggarakan oleh UMN Radio, radio komunitas dari Universitas Multimedia Nusantara yang dimulai sejak 2011. Radioactive tahun ini merupakan acara ke delapan yang menandakan acara ini berkembang dengan baik. Selain Closing Night, Radioactive juga memiliki rangkaian acara lain seperti Webinar dan Radio Announcing Competition (RAC) yang berhadiah total jutaan rupiah.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Jocelyn adalah mahasiswa Jurnalistik di Universitas Multimedia Nusantara, Tangerang. Selain menjalankan pendidikan formal, ia juga aktif sebagai freelance MC/Presenter, content creator, dan jurnalis muda.

CLOSE