Pengen Coba Paragliding? Di Puncak, Jakarta Saja!

Berada di daerah kebun teh, dan tidak terlalu jauh dari Masjid At-Ta’awun, lokasi di perbukitan ini memang sangat tepat sekali untuk digunakan sebagai tempat paralayang. Sebelumnya, sudah kegiatan terbang lainnya, yaitu gantole, sangat sering dilakukan ditempat ini. Oleh karena itu, nama bukit ini dinamai Bukit Gantole. Tiket masuk ke kawasan pun sangat terjangkau, hanya kisaran 5ribu saja per orang, belum termasuk dengan kendaraan.

Advertisement

Terdapat beberapa ketentuan untuk bisa menikmati aktivitas paragliding. Hal terutama adalah perihal berat badan. Kisaran berat haruslah dari 20 – 85kg. Jika lebih atau kurang dari berat tersebut, sayang sekali, kalian belum bisa menikmati paralayang. Selain itu, anda tidak boleh takut ketinggian. Jelas sekali, namanya juga aktivitas terbang, kalau takut ketinggian, nggak mungkin terbang, dong! Terakhir, anda harus dalam kondisi sehat dan tidak memiliki sakit apapun, terutama jantung.

Cuaca pun harus mendukung supaya aktivitas paralayang menjadi menyenangkan. Apabila hujan badai dan mendung, tentu aktivitas paralayang tak dapat dilakukan karena terlalu berbahaya. Sebelum mulai paralayang, anda wajib menandatangani surat menandakan bahwa memang diri kalian sendiri yang bersedia untuk melakukan aktivitas tersebut tanpa ada paksaan.

Advertisement

Tenang saja, meskipun aktivitas paralayang terlihat seram, apalagi dengan ketinggian yang cukup membuat adrenalin meningkat, paralayang di Puncak dijamin keamanan serta kualitasnya. Terdapat para instruktur handal yang sudah sering ikut kompetisi internasional menemani kalian saat terjun.

Apabila sudah siap, kalian akan dilengkapi dengan peralatan paralayang sebelum akhirnya benar-benar terbang bebas. Setelah menunggu aba-aba dan lepas landas, bukalah mata kalian lebar-lebar, dan coba nikmatilah pemandangan menakjubkan yang berada dibawah kaki serta disekitar anda. Wah, kalian akan ternganga lebar saking kagumnya!

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

University of Indonesia literature student. A Part-time spontaneous traveler who loves to try new things with a lifetime goal to complete her bucketlist. Owner of Theyasslife.wordpress.com

CLOSE