Noah Remake ‘Bintang di Surga’ Gandeng Jefri Nichol dan Anya Geraldine

Noah Remake 'Bintang di Surga'

Di penghujung tahun 2021 lalu, Noah, band kenamaan Indonesia menggemparkan publik dengan remake video klip “Yang Terdalam” miliknya. Pasalnya, band yang sebelumnya bernama Peterpan ini menggandeng Iqbaal Ramadhan sebagai modelnya. Video klip itu pun sukses membuat warganet bernostalgia sampai menduduki trending topic di media sosial Twitter.

Advertisement

Sukses dengan ‘Yang Terdalam‘, Noah lagi-lagi mengejutkan penggemarnya dengan remake video klip ‘Bintang di Surga’. Kini, Noah menggandeng Jefri Nichol dan Anya Geraldine untuk tampil sebagai bintang video musiknya. Layaknya film aksi, mereka menggunakan teknologi Extended Reality (XR) untuk memadukan dunia virtual dan dunia nyata.

Dengan plot yang sama, Jefri Nichol menggantikan posisi Ariel di versi sebelumnya

Jefri gantikan Ariel di versi sebelumnya | Credit: Noah Official via Youtube

Pada Jumat (7/1/2022), Noah merilis kembali remake album ‘Bintang di Surga’ yang sebelumnya sudah dirilis tahun 2004. Diiringi dengan dirilisnya video klip versi terbaru, Noah menggunakan plot yang sama dengan menghadirkan Jefri Nichol dan Anya Geraldine. Tak hanya mereka, ketiga anggota Noah, yaitu Ariel, David, dan Lukman juga tampil sebagai peran pendukung di dalam video musik ini. Anggota Noah yang sudah keluar, Uki dan Reza, juga turut kembali mengisi bagian mereka.

Selain menggandeng aktor dan aktris ternama, video klip ‘Bintang di Surga’ juga menghadirkan konsep yang baru dan segar. Mereka menggabungkan dunia nyata dengan dunia virtual dengan teknologi XR. Video klip berdurasi lima menit itu dikemas seperti film aksi dengan disutradarai oleh Uplie Gueva.  Set adegan tembak-tembakan yang dibuat dengan mengacu pada video klip sebelumnya.

Advertisement

Anya berperan sebagai perempuan yang menangisi kepergian kekasihnya karena tertembak

Anya menangisi kepergian sang kekasih yang mati tertembak | Credit: Noah Official via Youtube

Dalam video musik ini, Anya berperan sebagai kekasih Jefri. Keduanya sempat menjalani hubungan dengan bahagia, namun akhirnya Jefri pun mati tertembak. Pemain serial ‘Layangan Putus’ itu kemudian tampak menangis sambil memegang tubuh Jefri yang sudah terkapar. Menurut Ariel, lagu ‘Bintang di Surga’ digambarkan sebagai sesuatu yang indah. Surga dan bintang adalah sebuah hal yang jika dibayangkan dan dilihat merupakan sesuatu yang sangat luar biasa.

Perilisan album ‘Bintang di Surga’ Mendapat tanggapan positif dari penggemar, video klipnya sudah ditonton 3,6 juga kali

Perilisan album ‘Bintang di Surga’  mendapat sambutan yang baik dari penggemar | Credit: Noah Official via Youtube

Setelah perilisannya Jumat lalu, perilisan album ini mendapat sambutan positif dari para penggemar. Video musik ‘Bintang di Surga’ di YouTube sudah ditonton 3,6 juta dan sempat menduduki trending topic media sosial Twitter. Sementara itu, albumnya pun sudah bisa didengarkan secara digital. Terdapat delapan lagu dalam album ini, di antaranya ‘Bintang di Surga’, ‘Mungkin Nanti’, dan ‘Ada Apa Denganmu’.

Album ‘Bintang di Surga’ merupakan album kedua yang dirilis Noah dalam rangkaian Second Chance. Pada pertengahan Desember tahun lalu, Noah merilis ulang album ‘Taman Langit’. Perilisan ulang album itu bersamaan dengan remake  video klip ‘Yang Terdalam‘ yang menggandeng Iqbaal Ramadhan.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Editor

Penikmat jatuh cinta, penyuka anime dan fans Liverpool asal Jombang yang terkadang menulis karena hobi.

CLOSE