Tanpa Disadari, Ini 5 Komentar Cowok Soal Gaya Cewek Bisa Bikin Insecure Berujung Sakit Hati

Cowok mengomentari gaya cewek

Sebagai cewek, kadang kamu tentu ingin tampil modis dan kekinian, tanpa kecuali. Tanpa harus minder atau malu untuk dikomentari, padahal kamu hanya ingin bergaya sesekali. Misalnya saja kamu ingin tampil beda dengan jaket jeans yang sedang kekinian, tapi ada saja yang bilang kalau gayamu terlalu berantakan. Atau, saat ke kondangan kamu ingin tampil beda dengan dress keluaran terbaru dan berniat terlihat feminin dengan high heels. Nggak ada salahnya kok, serius.

Advertisement

Namun miris, kadang justru dari lingkunganmu sendiri yang kurang respect dengan gaya-gayamu. Nggak jarang, para cowok lah yang melontarkan kritik dan komentar negatif yang katanya sih membangun, tapi ujung-ujungnya malah bikin sakit hati dan insecure!

“Mendingan jangan pakai gamis deh, kelihatan kayak ibu-ibu banget!”

gamis via www.pexels.com

Kadang memang sesusah itu meyakinkan cowok bahwa sesekali nggak ada salahnya tampil feminin dengan gamis. Bahkan, mereka tega mengomentari gayamu itu dengan nada sinis dan menganggapmu terlalu tua untuk mengenakannya. Padahal, gamis bukanlah busana yang kuno asal kamu pintar memilih warna serta desainnya. Memang aneh-aneh saja, ya. Mereka ini nggak tahu, tapi seolah paling paham soal tren busana terbaru. 🙂

“Ngapain sih pakai high heels, nggak pantas! Udah deh, pakai sandal kayak biasa aja…”

heels via www.pexels.com

Bagi sebagian besar cewek, mengenakan high heels itu menjadi sebuah kebanggaan karena identik dengan kesan elegan nan anggun. Apalagi saat dipakai ke acara-acara formal seperti kondangan, tentu momen ini sangatlah dinantikan. Ketika para cowok berkomentar soal pantas atau nggaknya kamu pakai high heels, yang sebenarnya ada di benak mereka hanyalah rasa iba dan merasa kamu nggak mampu harus jinjit seharian. Hmmm ~

Advertisement

“Kok kamu pakai kaus oblong? Apa nggak terkesan berantakan? Kita kan mau ketemu teman-teman aku!”

Kaus oblong menjadi fashion item yang paling nyaman, apalagi untuk acara non-formal. Biasanya, kaus oblong dibuat dari bahan katun yang dingin dan fleksibel, sehingga pas dipadukan dengan banyak bawahan. Kalau masiha ada saja anggapan bahwa mengenakan kaus oblong itu berantakan, fix orang itu harus kamu jauhi segera!

”Kayaknya kamu kurang pas deh pakai baju model longgar gitu, kelihatan tenggelam jadinya…”

loose top via www.pexels.com

Mengenakan baju longgar seperti model batwing itu super nyaman dan aman. Yup, batwing top itu nggak menampilkan lekuk tubuh jadi bisa membuat penampilan pemakainya lebih santun. Khususnya bagi para cewek berhijab, batwing top menjadi salah satu pilihan atasan kalau ingin tampil santai namun santun.

“Udah pakai celana bahan aja, celana jeans kan buat mereka yang badannya kecil!”

Advertisement

jeans via www.pexels.com

Kini, celana jeans sudah didesain dengan berbagai ukuran termasuk ukuran 4XL sekalipun. Bahkan, ada yang ukurannya 35 juga yang memang diperuntukkan bagi mereka si pemilik tubuh plus size. Komentar sinis semacam ini sebaiknya nggak kamu hiraukan, tapi tunjukkan ke mereka bahwa mengenakan celana jeans bukan berarti harus tampil ketat dengan menampilkan lekuk tubuh.

Komentar mana yang pernah kamu dapat atau membuatmu dongkol? Share, yuk!

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Seorang makmum yang taat :)

Editor

Seorang makmum yang taat :)

CLOSE