Viral Harga Hijab Rp172 Juta Hingga Mukena Rp3,5 Juta. Harga Fantastis, Memang Apa Sih Istimewanya?

viral hijab 172 juta

Sebagian orang mungkin bakal merasa keberatan membeli baju dengan harga hingga jutaan rupiah walaupun memiliki kualitas yang bagus atau memiliki fitur-fitur tertentu. Apalagi jika digunakan hanya untuk membeli selembar kain. Bahkan kadang membeli hijab harga ratusan ribu rupiah saja rasanya sudah sangat berat.

Advertisement

Tapi, ternyata ada lo produk hijab asal Malaysia dan mukena milik Syahrini yang dijual dengan harga hingga jutaan rupiah. Dan ternyata produk-produk tersebut laris manis. Kira-kira apa sih yang bikin istimewa? Simak yuk ulasan lengkapnya!

1. Sebuah brand asal Malaysia sempat viral lantaran menjual sebuah hijab dengan harga RM50.000 atau setara Rp172 juta

Ini nih penampakannya via www.malaymail.com

Brand tersebut bernama Bawal Exclusive yang merilis kerudung di Hotel St. Regis, Kuala Lumpur. Hijab berwarna hitam dan bermotif bunga-bunga tersebut kemudian diserahkan ke pemilik butik ByQiss dengan harga RM50.000 atau setara Rp172 juta. Banyak warganet yang merasa penjualan kerudung ini terlalu berlebihan dengan harga yang sedemikian mahalnya. Masa satu hijab setara dengan harga sebuah mobil baru sederhana?

2. Bukan cuma di Malaysia, ternyata Syahrini juga sempat viral setelah menjual mukena dengan harga Rp3,5 juta. Sobat misqueen, minggir dulu!

Mukena Syahrini via www.instagram.com

Untuk lebaran kali ini Syahrini menjual mukena melalui labelnya Fatimah Syahrini. Dibanderol dengan harga Rp 3,5 juta ternyata peminatnya cukup banyak lo. Bahkan mukena ini terjual hingga 5000 potong dan terjual habis sebelum satu minggu perilisan. Kabarnya melalui akun media sosial Fatimah Syahrini, produk ini baru akan restock setelah dua bulan atau saat Idul Adha nanti lo.

Advertisement
3. Ternyata ada alasan di balik penjualannya yang mahal baik kerudung maupun mukena. Bukan asal kain yang dijahit lo~

Ini detailnya via www.instagram.com

Ternyata motif kerudung yang membentuk bunga bukan sekadar bordiran biasa tapi motif ini terdiri dari kristal Swarovski yang membuat hijab ini berkilauan. Wah, pantas saja harganya bikin geleng-geleng~ Pun dengan mukena Syahrini yang ternyata memiliki logo SYR yang berlapis emas 24 karat. Kainnya juga tak dijual di manapun lo sehingga kain ini eksklusif.

4. Berbagai komentar warganet bermunculan, namun produk ini tetap punya pasarnya sendiri. Kalau belum sanggup beli nggak perlu maksa juga sih, nggak usah lantas jadi julid, hehe~

Mungkin kamu bukan pasarnya via www.malaymail.com

Unggahan hijab bertabur Swarovski mendapat berbagai tanggapan dari warganet, termasuk yang mengatakan bahwa harga ini berlebihan. Sedangkan mukena Syahrini tetap terjual walau dengan berbagai komentar warganet yang julid. Namun, di antara komentar-komentar negatif yang diberikan ada baiknya kita sadar bahwa jika belum mampu membeli mungkin bukan kita pasar dituju mereka. Pun tak perlu memaksakanĀ  diri untuk membeli jika memang belum ada dananya. Banyak kok produk yang harganya jauh lebih murah sudah terlihat bagus jika kita pandai-pandai memilihnya.

Mengutip penjelasan dari pihak Bawal Exclusive, kerudung yang bertabur berlian tak akan membuat kita masuk surga jika tujuan memakainya adalah untuk pamer saja. Tapi tak ada salahnya juga menghadiahi diri dengan barang eksklusif setelah bekerja keras, namun tetap perhitungkan sebaik-baiknya ya.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Editor

An avid reader and bookshop lover.

CLOSE