Hotel Gantung Tertinggi di Dunia Ternyata Ada di Indonesia! Begini Fasilitasnya

Buat traveler, hotel yang konvensional mungkin sudah tidak terlalu menarik lagi. Mereka cenderung mencari penginapan yang unik dan sedikit menantang. Muncullah tren penginapan glamping (hotel bernuansa camping), hotel bertema rumah pohon, sampai hotel gantung yang berada di bibir tebing. Semakin ekstrem, peminatnya makin banyak dan harganya pun makin mahal. Hehehe.

Advertisement

Meningkatnya minat traveler dengan minat khusus inilah yang memicu munculnya hotel-hotel gantung. Nah, Indonesia pun nggak mau ketinggalan. Hotel gantung tertinggi di dunia pun belum lama ini diluncurkan di Gunung Parang, Purwakarta. Wah seperti apa ya hotelnya? Yuk deh simak sama-sama ulasan Hipwee Travel kali ini.

Hotel gantung skylodge Padjajaran Anyar setinggi 500 meter ini baru saja dibuka. Hotel ini berada di ketinggian 500 meter lho, gokil ‘kan?

gunung parang via travel.kompas.com

Hotel gantung Padjajaran Anyar berada di Tebing Parang, Kampung Cisaga, Desa Sukamulya, Kecamatan Tegalwaru, Purwakarta, Jawa Barat. Hotel ini diklaim sebagai hotel gantung tertinggi di dunia mengalahkan hotel gantung serupa di Peru. Berada di tepian tebing, hotel ini sudah dijamin keamanannya meskipun terlihat cukup ‘mengerikan’ bagi yang belum terbiasa. Ruangan hotel disangga oleh 20 tali besi yang menancap di tebing. Satu tali mampu menahan beban 1 ton. Wah cukup menantang ya?

Buat kamu yang penasaran dengan fasilitas hotelnya, yuk kepoin sama-sama!

lengkap kan fasilitasnya? via jabar.tribunnews.com

Hotel ini punya interior yang nggak kalah sama hotel-hotel kebanyakan lho. Dilansir dari Kompas, luas kamar hotel 2,5 x 6 meter persegi dan tinggi sekitar 2,4 meter. Sampai saat ini baru tersedia 1 kamar. Ada kamar tidur dengan kapasitas 3 orang, TV, AC, meja makan, gelas, sendok, handy talkie untuk berkomunikasi ke basecamp, air mineral galon, wastafel, microwave (pemanas makanan), pemanas air listrik, toilet portable. Pemandangan dari balik kaca pun sangat indah, salah satunya Bendungan Jatiluhur yang begitu memesona jika dipandang dari atas. Pengalaman menginap yang nggak akan kamu lupakan.

Advertisement

Meskipun begitu, akses menuju ke hotel ini cukup memacu adrenalin lho. Kamu harus meniti tangga besi di tebing (via verrata) hingga ketinggian hampir 500 meter. Tak cukup itu saja, kamu harus melewati jalur tyrolean  (cara untuk menyebrangi jurang atau lembah di antara dua titik tinggi dengan mengunakan tali) sepanjang 5 meter. Sebuah perjalanan yang cukup menantang untuk sampai di hotel tersebut ya.

Untuk harganya, ya lumayan lah untuk sebuah hotel gantung pertama di Asia. Kamu cukup merogoh kocek 3 jutaan agar bisa menginap di hotel gantung ini

seru kayanya ya via travel.kompas.com

Saat ini hotel gantung Skylodge Padjajaran Anyar sedang soft launching. Tapi peminatnya sudah terbilang cukup banyak. Harga menginap semalam di sana adalah sebesar 3-4 juta rupiah. Harga tersebut sudah termasuk asuransi kecelakaan, makan minum, petualangan di Gunung Parang berupa panjat tebing setinggi 900 meter via verrata. Cukup layak ya sesuai dengan fasilitas dan pengalaman yang bisa dirasakan di sana. Nah, buat kamu yang suka petualangan, menginap di sini harus masuk dalam daftar tujuan kamu ya di tahun 2018 nanti. Hehehe.

Jadi, siap untuk menginap di hotel gantung Gunung Parang?

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Traveler Baper, Penghulu Kaum Jomblo

CLOSE