CSM, Trik Pakai Skincare ala Perempuan Jepang Bermodal Kapas dan Toner. Coba yuk!

CSM ala Jepang

Perawatan kulit wajah merupakan salah satu hal yang cukup penting untuk menjaga kesehatan kulit. Nggak hanya untuk kecantikan saja, perawatan yang rutin dan efektif bisa mengurangi permasalahan kulit seperti jerawat, komedo, kulit kering, berminyak dan sebagainya. Sayangnya, nggak semua orang telaten untuk melakukan perawatan. Apalagi bayangan produk perawatan yang banyak dan harganya mahal juga sering jadi kendala.

Advertisement

Sebenarnya nggak semua perawatan kulit itu pasti ribet dan mahal lo. Bahkan ada yang sangat simpel dan mudah dipraktikan, salah satunya CSM. Perawatan kulit dengan CSM sebenarnya sudah digunakan oleh banyak beauty enthusiast. CSM dikenal sebagai cara penggunaan skincare yang sangat minimalis tapi efektif untuk kulit. Jadi, kamu nggak perlu pakai banyak produk untuk melakukan perawatan kulit dengan cara ini. Penasaran apa itu CSM dan bagaimana caranya? Yuk simak informasi yang sudah Hipwee rangkum berikut!

CSM diperkenalkan oleh skincare expert asal Jepang sebagai metode penggunaan skincare untuk menyehatkan kulit

CSM ternyata singkatan dari Chizu Saeki Method. Uniknya, Chizu Saeki adalah nama seorang skincare expert asal Jepang yang pertama kali mengenalkan metode penggunaan skincare ini. Chizu Saeki memiliki pengalaman bekerja di industri kecantikan seperti Guerlain dan Dior. Kemudian, ia juga menulis buku tentang kecantikan yang berjudul “The Japanese Skincare Revolution“, untuk mendokumentasikan pengalamannya di dunia kecantikan. Buku tersebut berisikan cara-cara mendapatkan kulit wajah yang sehat tanpa mengenal usia, salah satunya CSM.

Advertisement

Cara dan bahan yang diperlukan untuk melakukan CSM, cukup gunakan 2 bahan untuk membantu kulit terhidrasi dengan baik

Cukup butuh toner dan kapas | Credit by Ron Lach on Pexels

CSM sebenarnya mirip dengan perawatan kulit wajah dengan sheet masking, hanya saja kamu cukup menggunakan kapas dan toner. Dua bahan inilah yang menjadi andalan CSM dalam perawatan wajah. Melansir dari Japan Info , meski cara pemakaian skincare seperti ini terbilang sangat sederhana, tapi cukup efektif untuk membantu kulit bisa menyerap toner secara maksimal. Berikut langkah-langkah CSM:

  1. Bersihkan kulit wajah menggunakan facial wash lebih dulu. Tujuannya supaya debu dan kotoran di pori-pori kulit bisa terangkat dan membantu penyerapan toner secara maksimal
  2. Celupkan kapas ke dalam air hangat, lalu peras sampai nggak ada air yang menetes
  3. Tuangkan toner di atas permukaan kapas hingga merata
  4. Buka lapisan kapas sehingga menjadi bagian yang tipis-tipis
  5. Letakkan kapas di seluruh permukaan wajah seperti saat menggunakan sheet mask
  6. Tunggu 3 hingga 15 menit sampai seluruh toner meresap ke dalam kulit, kemudian angkat kapasnya

CSM dinilai sebagai metode penggunaan skincare paling efektif. Sebab, alih-alih hanya menepuk-nepuk di permukaan kulit saja, metode ini justru “memaksa” kulit untuk menyerap seluruh toner dengan perlahan dan merata. Selain dilakukan sebagai skincare routine, CSM juga bisa digunakan sebagai masker. Misalnya saat kamu butuh menegarkan kulit wajah di luar agenda skincare routine.

Advertisement

Manfaat melakukan CSM dan beberapa hal yang perlu kamu perhatikan!

CSM sangat efektif melembabkan kulit | Credit by Polina on Pexels

Sebagai metode kecantikan yang sudah banyak diterapkan oleh banyak beauty enthusiast, CSM dikenal memiliki manfaat yang cukup nyata dalam dunia perawatan kulit. Di antaranya, mampu melembabkan dan menyegarkan kulit wajah dengan baik, membuat kulit tampak lebih muda, mempertegas skin barier dan mengoptimalkan kandungan toner untuk diserap kulit dengan baik. Hal ini karena metode mengompres pada CSM memudahkan produk diserap lebih efektif ke dalam kulit.

Meski bahannya sangat simpel dan mudah dipraktikkan, kamu tetap perlu memperhatikan beberapa hal berikut supaya CSM yang kamu lakukan bisa efektif dan tetap aman untuk kulitmu:

  • Gunakan toner yang sudah biasa kamu pakai, sehingga sudah jelas cocok. Usahakan toner sesuai dengan jenis kulitmu. Misalnya jika kamu memiliki jenis kulit kering, maka pilih hydrating toner yang punya kemampuan menghidrasi kulit dengan baik, begitu juga jika kulitmu berminyak, maka gunakan toner untuk kulit berminyak. Sehingga CSM bisa membantu mengatasi permasalahan kulimu secara maksimal.
  • Jangan gunakan toner dengan kandungan yang bisa menyebabkan iritasi kulit, misalnya alkohol dan eksfoliator.
  • Usahakan kapas yang dipakai tipis dan nggak terlalu menyerap produk, sehingga penggunaannya nggak berlebihan dan boros. Selain itu, kapas yang tipis lebih mudah diaplikasikan ke kulit wajah secara merata.

Nah itulah ulasan tentang CSM sebagai cara penggunaan skincare yang efektik dan super simpel. CSM ini bisa jadi solusi buat kamu yang sulit merasakan manfaat dari toner yang kamu gunakan. Barangkali dengan CSM, kulitmu jadi lebih mudah menyerap kandungan toner, kan. Apakah kamu pernah mencobanya? Atau jadi tertarik untuk mencoba juga?

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Penikmat buku dan perjalanan

Editor

An avid reader and bookshop lover.

CLOSE