5 Pelajaran agar Karier Naik Kelas dari Emily in Paris. Yha, Meski Hidup Nggak Melulu Manis :)

karier emily in paris

Baru-baru ini banyak yang lagi kesemsem dengan serial Netflix, Emily in Paris, yang menceritakan tentang seorang perempuan asal Chicago yang mendapatkan kesempatan untuk bekerja di Paris selama satu tahun sebagai wakil dari sebuah perusahaan marketing. Banyak yang jadi terobsesi dengan style Emily yang selalu chic, fashionable serta kehidupan ‘enak’ di kota romantis tersebut. Akan tetapi, ada juga yang kontra dan mengatakan bahwa seri ini banyak halunya. Potret Emily dalam bekerja dianggap kurang nyata bahkan terlalu mengada-ngada oleh sejumlah pihak. Belum lagi penjabaran kehidupan di Paris yang memang seolah dibuat ‘serba cantik’ dan bebas. Emily dianggap sangat tipikal touristy, khas sudut pandang orang Amerika.

Advertisement

Serial Emily ini emang sempat ramai hangat diperbincangkan karena terlalu banyak kebetulan indahnya. Emily terlalu ‘beruntung’ dalam hidupnya, penampilannya selalu tampak memukau, setiap hari kegiatannya dihabiskan di tempat-tempat yang wah, memanjakan mata. Namun, terlepas dari itu semua, sebenarnya tetap ada kok hikmah yang bisa diambil dari pengalaman Emily terutama dalam semangatnya untuk menyukseskan kariernya. Simak yuk apa saja!

1. Ketika ada peluang bagus yang datang, kamu bisa mengambilnya dan kemudian tetap fokus ke tujuan

Mengambil peluang/ Credit: Cosmopolitan via www.cosmopolitanme.com

Ketika atasannya tak bisa berangkat ke Paris dan mendapatkan tawaran tersebut maka Emily langsung dengan mantap mengambilnya. Ia juga memiliki priorotas mengenai tujuannya sehingga jika ada drama-drama tak perlu, ia memilih untuk tak menghiraukan. Akan tetapi, pastikan kamu sudah mempertimbangkannya dengan matang jika akan mengambil peluang semacam ini ya.

Pun, kalau mau pergi ke negeri orang dan bekerja dengan orang sana semua sebaiknya paling tidak mengerti bahasanya. Jangan tiru kelalaian Emily, pergi ke negara asing tapi minim pengetahuan dan enggan belajar bahasanya dulu, at least yang dasar ya minimal :’)

Advertisement

2. Membangun personal branding akan menguntungkan, ternyata bisa juga berpengaruh ke kehidupan profesional

Personal branding/ Credit: Adweek via www.adweek.com

Mungkin terlihat mudah bagi Emily karena membuat akun dan mengirim foto dengan deskrispi berupa tagar saja membuat ia memiliki banyak pengikut. Akan tetapi, di kehidupan nyata mungkin kamu harus berusaha keras untuk membangunnya. Jelas nggak semudah itu ya, Sis, dapat follower melalui beberapa unggahan. Membuat keahlian tertentu yang akan membuatnya nempel dengan image-mu bisa dilakukan supaya orang lebih peka akan eksistensimu yang nantinya bisa jadi membantu kehidupan profesionalmu.

3. Saat brainstorming sebuah ide kita perlu lebih peka dengan sekitar, siapa tahu malah datangnya dari yang terdekat

Datang dari dekat/ Credit: Seventeen via www.seventeen.com

Kebanyakan ide yang diperoleh Emily justru dari hal-hal di sekitarnya, bahkan curhatan teman tentang tidur di bawah langit bisa ia jadikan ide untuk sebuah campaign. Selain berusaha mengikuti tren, kamu bisa juga untuk lebih peka dengan sekitar. Tapi ingat! Pleaseee, diingat ya bahwa di kehidupan nyata, ide tersebut perlu digodok dan dipresentasikan dengan rapi ya. Belum lagi kemungkinannya bakal ada revisi-revisi yang menanti~

4. Kalau diperhatikan, Emily sepertinya jarang baper ya. Ia bahkan gigih supaya diterima atasan dengan cara membuktikan. Muka badak banget lah pokoknya

Dengan atasan/ Credit: Grazia Magazine via graziamagazine.com

Dari awal bekerja di kantor barunya, Emily sudah tampak diasingkan dan tak begitu disukai bosnya. Akan tetapi, ia gigih mencari cara supaya diterima. Awalnya mungkin dengan pendekatan personal, tapi karena tak kunjung diterima ia fokus saja dengan pekerjaan dan memberikan pembuktian. Nah, kamu juga bisa menirunya lo. Alih-alih menjilat supaya diterima, lebih baik fokus bekerja saja~

Advertisement

5. Yang tak kalah penting dari serial ini adalah bahwa work life balance juga diperlukan supaya tetap waras

Hang out/ Credit: Cosmopolitan via www.cosmopolitanme.com

Selain menggali tentang pekerjaan, serial ini juga menceritakan tentang hidup Emily dengan temannya dan juga kisah asmaranya. Ketika mengalami stres karena pekerjaan, tak apa untuk makan enak dengan teman sambil bercerita. Bepergian untuk menikmati kota juga bisa dilakukan, apalagi ketika kadang pekerjaanmu tak mengenal waktu siang dan malam. Cuma ya pastinya nggak segampang si Emily ini juga sih main di jam kerja, hehe.

Walau jika dilakukan di kehidupan nyata maka tak semudah di serialnya, paling tidak kamu bisa memiliki pandangan tertentu terhadap apa yang bisa dilakukan untuk bisa naik kelas dalam perjalanan karier yang saat ini sedang kamu jalani. Kalau kamu, adegan mana yang paling berkesan menurutmu di serial Emily in Paris ini?

Baca sepuasnya konten-konten pembelajaran Masterclass Hipwee, bebas dari iklan, dengan berlangganan Hipwee Premium.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Editor

An avid reader and bookshop lover.

CLOSE