Bisa Bagi-Bagi, Wall’s Luncurkan Es Krim Tanpa Stik “Feast Pop”

Ini adalah es krim Feast versi nggak pakai stik dan bisa dinikmati dalam sekali hap

Buat pencinta es krim, Wall’s baru saja meluncurkan inovasi produk baru Feast Pop. Buat yang familiar dengan es krim Feast, Feast Pop ini adalah versi nggak pakai stik dan bisa dinikmati dalam sekali hap.

Advertisement

Feast Pop hadir dalam bentuk mono bite ice cream atau es krim sekali hap, dengan perpaduan es krim rasa vanila serta karamel berbalut cokelat renyah dan kacang panggang.

Feast Pop adalah cara baru dari Wall’s untuk berbagi kebahagiaan saat nongkrong bareng

| dok. Wall’s Indonesia

Diluncurkan melengkapi 30 tahun perjalanan Wall’s di Indonesia, Feast Pop mengusung tagline #CaraBaruBuatBerbagi karena bisa dinikmati sebagai camilan bersama.

Peluncuran es krim Feast Pop ini juga bertepatan dengan World’s Mental Health Day yang diperingati setiap 10 Oktober, di mana Wall’s percaya berbagi dengan orang lain adalah baik untuk kesehatan mental.

Advertisement

Senior Brand Manager Wall’s Unilever Indonesia Bernardus Rendita Kusumo menjelaskan melalui inovasi terbaru ini Wall’s ingin terus menghadirkan kebahagiaan melalui inovasi produk dan program yang inspiratif.

“Berdasarkan survei yang dilakukan Wall’s, umumnya es krim dinikmati saat bersama-sama. Selain itu, kami juga tahu bahwa masyarakat Indonesia senang berbagi makanan saat berkumpul bersama sebagai bentuk keakraban. Melihat insight itu, Wall’s meluncurkan produk format yang berbeda sebagai cara baru untuk berbagi kebahagiaan saat nongkrong bareng,” kata Rendi dalam keterangan tertulis yang Hipwee terima, Selasa (11/10).

Dua cara menikmati Feast Pop yang boleh dicoba

| dok. Wall’s Indonesia

Advertisement

Inovasi Wall’s melalui Feast Pop pun mendapat sambutan yang baik dari konsumen. Rendi menyampaikan sambutan baik tersebut tergambar dari beragam kreativitas konsumen dalam menikmati Feast Pop.

“Senang sekali lihat postingan sahabat Wall’s yang sangat kreatif saat menceritakan keseruan makan Feast Pop dengan cara yang unik. Ada yang  menyusun Feast Pop sampai tinggi sebelum dimakan. Ada juga tim langsung hap dingin-dingin dan tim tunggu sebentar untuk nikmati sensasi lumer di mulut,” ujarnya.

Keseruan menikmati es krim Feast Pop ini juga diciptakan oleh YouTuber Arief Muhammad yang menyukai sensasi es krim vanila dan karamel berpadu di mulut ketika dimakan dalam sekali hap.

“(Selain dengan cara itu) pas gua biarkan dulu sebentar, terus langsung hap dimakan pelan-pelan. Wah, ternyata enak juga! Apalagi pas es krim dan cokelat renyahnya lumer di mulut,” kata Arief.

Menurut Arief, Feast Pop cocok dinikmati bersama terlepas preferensi cara mengonsumsinya. Mau langsung hap dingin-dingin atau tunggu sebentar buat sensasi lumer

“Es krim Feast Pop memang cocoknya dimakan bareng-bareng. Bisa bagi-bagi. Jadi bikin tambah happy,” lanjutnya.

Buat yang penasaran, Feast Pop saat ini sudah tersedia di seluruh jaringan ritel seperti minimarket, supermarket dan hypermarket. Dengan hadirnya Feast Pop, Wall’s berharap bisa selalu hadir di setiap momen seru dan menginspirasi lebih banyak orang untuk berbagi kebahagiaan.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Editor

CLOSE