12 Ide Newborn Photography untuk si Rainbow Baby. Kado Indah Bagi Pasangan yang Pernah ‘Kehilangan’

rainbow baby photo

Tak ada perjalanan yang mudah bagi seorang ibu saat menjalani kehamilan dan persalinan karena setiap kehamilan itu unik dan punya tantangannya masing-masing. Namun perjuangan bisa semakin terasa berat dan kelabu, jika sang ibu harus mengalami keguguran, jatuh bangun jalani proses IVF (to beat the infertility and miscarriage!) atau janin meninggal dalam kandungan (stillbirth). Sedihnya sudah nggak bisa diungkapkan dengan kata-kata tuh… :’)

Namun, ketika di testpack kembali muncul dua garis positif, harapan baru membuncah. Terlebih saat sang bayi dalam kandungan bertumbuh sehat, sempurna dan akhirnya berhasil survive, terlahir ke dunia. Bayi yang demikian seolah menjadi pelipur lara para orang tua yang pernah kehilangan, sehingga kerap dijuluki rainbow baby karena kehadirannya yang bak pelangi sehabis hujan. Nggak sedikit orang tua yang mengabadikan kelahiran dan potret bayi ‘rainbow’ baru lahir mereka dalam konsep menarik, lucu dan menggemaskan. Contohnya seperti yang sudah Hipwee Young Mom rangkum untukmu ini 🙂

ADVERTISEMENT

1. Dengan kancing warna-warni yang ditata bak pelangi, bayi bisa berpose di atas selimut bulu wol lembut. Hasilnya manis dan lucu~

Credit: Brightside via brightside.me

ADVERTISEMENT

2. Bunga-bunga pun bisa disusun sedemikian rupa dalam bentuk kupu-kupu yang indah. Filosofinya pun dalam, seolah sang bayi menjadi pelangi dalam badai hidup kedua orang tua dan muncul sebagai harapan / kebangkitan baru melalui simbol kupu-kupu

Credit: fairiesandfrogs via fairiesandfrogs.com

ADVERTISEMENT

3.  Foto mengharukan ini sempat viral di jagat maya beberapa waktu lalu. Ini adalah potret bayi yang berhasil lahir setelah berjuangan dengan 1.616 suntikan suntikan IVF selama 4,5 tahun dan sempat 3 kali keguguran

Credit: independent via www.independent.co.uk

Seperti dilansir dari laman Today , untuk mengabadikan perjuangan dan keajaiban yang dialami orang tuanya, bayi mungil bernama London ini dipotret bersama tabung dan suntikan kosong sebagai simbol.

ADVERTISEMENT

4. Memanfaatkan bantalan kain kapas dan kain warna-warni pelangi, si kecil bisa berpose cantik dengan latar lantai warna biru langit

Credit: Pinterest via id.pinterest.com

ADVERTISEMENT

5. Siapa sangka setelah ‘badai kehilangan’ menerjang, kedua orang tua ini justru dikarunia dua bayi kembar lucu. Pas banget diabadikan berkonsep pelangi seperti ini~

Credit: Yahoo via www.yahoo.com

ADVERTISEMENT

6. Mirip dengan konsep IVF sebelumnya, si kecil dipotret bersama tabung dan suntikan kosong dengan alas kayu, kapas dan aksen selimut merah muda begini

Credit: lifetimeofclicksphotography via www.lifetimeofclicksphotography.com

7. Nggak melulu harus berbentuk pelangi, warna pelangi warna-warni bisa dihadirkan dengan bunga yang dibentuk seperti buket ini. Tambah kupu-kupu biar makin manis~

Credit: capturethelightphoto via capturethelightphoto.co.uk

8. Kalau mau simpel, cukup tambahkan properti pelangi seperti ini juga bisa kok. Nggak kalah gemas!

Credit: yellowlollipopphotography via www.yellowlollipopphotography.com

9. Kalau mau hasil foto dengan kain yang lebih artsy, konsep begini bisa dicoba. Pilih kain bertekstur ya biar makin terlihat ciamik!

Credit: fairiesandfrogs via fairiesandfrogs.com

10. Si kecil bisa terlihat makin manis dan gemas dengan pemilihan warna pelangi pastel begini. Uwuwu, lucunyaaa~

Credit: lovelybabyphotography via www.lovelybabyphotography.com

11. Kembali dengan konsep bunga, kamu bisa menjajal foto cantik ini untuk si kecil. Cakepnya kebangetan!

Credit: lovewhatmatters via www.lovewhatmatters.com

12. Memasukkan foto USG si gadis cilik juga bisa jadi ide kece lo. Pilih warna pastel, biar makin manis dan feminin hasilnya

Credit: jacquelinemphotography via www.jacquelinemphotography.com

Bagi pasangan orang tua yang begitu mendambakan kehadiran buah hati, kehilangan di tengah-tengah perjuangan dapat meninggalkan duka yang mendalam. Tak peduli di usia berapapun si calon bayi harus pergi, sedih tetap terasa apalagi yang buat sudah sangat amat menantikannya. Namun, kehadiran si rainbow baby dapat menjadi kado terindah dan harapan baru bagi para ayah dan ibu. Bagi yang ibu yang masih sedang berjuang mendapatkan rainbow baby-nya, semangat terus ya Moms!

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

An avid reader and bookshop lover.

Editor

An avid reader and bookshop lover.

CLOSE